Saya mau cerita
Tentang satu benda
Yang ada di dada
Tapi juga ada di kepala
Benda-nya serupa
Tapi tidak sama
-dengan milik Anda
Anda bilang saya bercanda
Ketika saya berkata
Bahwa benda itu benar-benar ada
Karena benda -nya
benar bikin saya terjaga
Berlinang air mata
dan kesulitan berdoa
Syukurlah, akhirnya..
Anda percaya!
Kalau benda ini nyata
Setelah lihat dengan mata
Sekujur lengan saya
Penuh luka menganga
Saya bahagia
Anda tetap ada
Saya bahagia
Hangat peluk Anda
Saya bahagia