Self-care Secara Fisik di Saat Pandemi

Melakukan self-care secara fisik ternyata bisa meningkatkan kesejahteraan (well-being) kamu lho, terutama di masa pandemi yang menyulitkan ini.

Kamu bingung mau mulai dari mana? Coba ikuti beberapa tips dalam infografik ini yuk! Kamu bisa mulai dari hal kecil seperti membuat rutinitas sehari-hari ataupun memperhatikan asupan makanan yang masuk ke tubuh kamu. ?

Dengan mengikuti tips-tips ini, semoga bisa mencegah menurunnya kesehatan tubuhmu ya. Don’t forget to take enough care of yourself

Credit:

  • Diaz & Gede (researcher)
  • Gia (copywriter)
  • Irwan & Mega (graphic designer and illustrator)
Sebagian orang masih abai dengan self-care fisik mereka, padahal jika dilakukan selaras, self-care fisik dan mental dapat meningkatkan well-being seseorang secara keseluruhan, terutama di tengah masa pandemi seperti sekarang ini, di mana banyak orang rentan dengan keadaan mental dan fisik yang kurang baik. Oleh karenanya, self-care fisik pun menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari self-care mental dan begitu pula sebaliknya.
1. Kenali perbedaannya. Penting untuk mengetahui bahwa masa sekarang bukanlah masa yang normal. Adaptasi memang perlu, tetapi perlu diingat bahwa masa seperti ini tidak akan terjadi selamanya.
2. Membuat rutinitas. Tubuh dan pikiran kita akan menjadi lebih rileks jika ada jadwal teratur yang menata hidup kita. Kita bisa mulai dengan membuat jadwal rutin untuk kegiatan sehari-hari dengan waktu yang spesifik.
3. Menata tempat yang spesifik untuk bekerja dari rumah. Usahakan untuk menghindari tempat tidur sebagai tempat kerja dan buatlah batasan (boundary) yang kuat antara urusan rumah (home) dan pekerjaan.
4. Memanfaatkan waktu istirahat makan siang dengan baik. Gunakan waktu istirahat pada siang hari untuk power-nap atau makan makanan yang dapat me-recharge energi tubuh kita.
5. Lebih memperhatikan asupan makanan yang masuk ke tubuh. Upayakan untuk makan makanan bergizi yang kaya akan karbohidrat, protein, dan mineral. Jika dirasa perlu, mengonsumsi multivitamin juga dapat menolong memelihara kesehatan tubuh.
6. Banyak bergerak. Melakukan olahraga kecil-kecilan dapat menjaga tubuh agar tetap bugar.
7. Utamakan tidur atau istirahat. Tidur yang cukup dalam rentang jam yang normal dapat membantu otak untuk beristirahat sejenak dari berpikir. Otak rentan untuk mengalami overthinking ketika seseorang masih terbangun pada dini hari.
Dengan menjaga kesehatan fisik selama pandemi, kita dapat menolong diri kita sendiri untuk mencegah menurunnya kesehatan fisik maupun mental kita.
Irwan Tjahjadi
Irwan Tjahjadi
Sebagai seorang pegiat media sosial, Irwan telah bergabung dengan Into The Light Indonesia sejak Juni 2020. Lulus dari jurusan Mikrobiologi dari Institut Teknologi Bandung, saat ini Irwan bekerja sebagai Content Creator di sebuah start-up EdTech di Jakarta. Hobi yang Irwan sering lakukan adalah bermain game MOBA, menggambar dan menulis blog. Memiliki passion di bidang kesehatan mental dan juga pendidikan, Irwan sering membuat postingan terkait Mental Health Issues yang bisa kamu temukan di instagramnya @wantja.